5 Pemain Ini Justru Tampil Gemilang saat Dipinjamkan

5 Pemain Ini Justru Tampil Gemilang saat Dipinjamkan

BANDAR BOLA TERPERCAYA - Bermain secara reguler bersama tim merupakan keinginan setiap pemain sepak bola, dan siapa juga yang mau berlama-lama duduk di bangku cadangan, karena tentunya itu akan menurunkan pamor dan memperkecil kemungkinan dilirik tim nasional.

Ketika kesempatan bermain sangat minim dan sudah bosan menjadi pemain cadangan, pindah klub bisa menjadi solusi, walaupun dengan status pinjaman. Di musim ini pun terdapat beberapa pemain dari klub top Eropa yang dipinjamkan karena kesulitan bersaing di tim utama.

Begabung dengan status pinjaman tak menghalangi motivasi para pemain tersebut untuk tampil habis-habisan bersama klub barunya, mereka justru tampil gemilang seolah ingin membuktikan bahwa mereka pun bisa berkontribusi besar jika di beri kepercayaan bermain.
Berikut ini beberapa nama pemain yang justru tampil gemilang ketika dipinjamkan musim ini.

1. Paco Alcacer

5 Pemain Ini Justru Tampil Gemilang saat Dipinjamkan

Penyerang berusia 25 tahun ini kesulitan bersaing di lini depan Barcelona yang di isi penyerang-penyerang papan atas dunia, seperti Lionel Messi, Luis Suarez dan Ousmane Dembele.

Alcacer pun memilih pindah ke Borussia Dortmund dengan status pinjaman di awal musim demi menit bermain yang lebih banyak. Keputusannya terbukti tepat, karena di Dortmund, Alcacer justru tampil menggila dengan berhasil memuncaki daftar top skorer Bundesliga.

Musim ini pemain yang dibesarkan Valencia ini berhasil mencetak 10 gol dari 10 pertandingan di semua kompetisi bersama Dortmund, ketajaman Alcacer turut membantu Dortmund untuk menduduki peringkat pertama klasemen Bundesliga sejauh ini.

2. Andre Silva

5 Pemain Ini Justru Tampil Gemilang saat Dipinjamkan

Setelah musim kemarin kesulitan beradaptasi dengan sepakbola Italia bersama AC Milan, dan hanya mampu mencetak dua gol dari 24 penampilan di Serie A, musim ini Andre Silva memutuskan untuk pindah ke Sevilla dengan status pinjaman.
\
Kedatangan Gonzalo Higuain ke Milan menjadi salah satu penyebab lainnya, dimana kemungkinan ia akan semakin sulit mendapatkan jatah bermain.

Di Spanyol, Silva menemukan kembali ketajamannya, sejauh ini ia sudah mencetak 8 gol dari 12 penampilan di La Liga. Duetnya dengan Wissam Ben Yedder tampil impresif di lini depan Sevilla dan berhasil membawa Los Rojiblancos bertengger di puncak klasemen La Liga.

3. Emil Audero

5 Pemain Ini Justru Tampil Gemilang saat Dipinjamkan

Kiper muda keturunan Indonesia ini aslinya merupakan pemain Juventus, namun kedatangan Mattia Perin musim ini membuatnya dipinjamkan ke Sampdoria untuk mendapatkan kesempatan bermain yang lebih banyak sekaligus menambah jam terbangnya di sepakbola Italia.

Namun siapa sangka, di klub barunya, Audero justru tampil menawan dan berhasil membuat lini pertahanan Sampdoria menjadi salah satu yang terbaik di Serie A sejauh ini.

Persentase penyelamatan kiper berusia 21 tahun ini menjadi yang terbaik di Liga Italia, mengalahkan nama-nama kiper beken yang lebih berpengalaman darinya.

4. Gonzalo Higuain

5 Pemain Ini Justru Tampil Gemilang saat Dipinjamkan

Kedatangan sang mega bintang Cristiano Ronaldo membuat Gonzalo Higuain terpinggirkan di lini depan Juventus, hal itu membuatnya menerima pinangan AC Milan di awal musim ini dengan status pinjaman.
Bergabungnya Higuain membuat Milanisti berharap banyak padanya, mengingat Milan sudah lama tak mempunyai seorang striker top di lini depan mereka selepas era Zlatan Ibrahimovic.

Ekspektasi Milanisti berhasil dijawab Higuian dengan penampilan gemilang di lini depan Milan, sejauh ini El Pipita telah mencetak 7 gol dari 13 penampilan di semua kompetisi bersama Milan.

5. Achraf Hakimi

5 Pemain Ini Justru Tampil Gemilang saat Dipinjamkan

Performa impresif Borussia Dortmund musim ini tak lepas dari peran pemain pinjaman mereka, selain Paco Alcacer yang tampil tajam di depan, Achraf Hakimi yang dipinjam dari Real Madrid pun tampil gemilang di lini belakang mereka.

Bek sayap yang bisa beroperasi di kedua sisi ini merupakan tipikal bek sayap modern yang handal dalam membantu serangan. Kemampuannya menyisir sisi lapangan dan melepas umpan silang telah menghasilkan 6 assist musim ini.

Melihat penampilan gemilangnya, Dortmund pun dikabarkan berencana untuk mempermanenkan status pemain berusia 20 tahun ini.



No comments:

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Powered by Blogger.